Search
Close this search box.

SOB dan Greenpeace Bentangkan Spanduk Jumbo di Jembatan Kahayan

PALANGKA RAYA, BORNEO24- Pegiat Save Our Borneo (SOB) bersama relawan Greenpeace Indonesia, menggelar aksi membentangkan spanduk di Jembatan Kahayan, Kota Palangka Raya, Minggu (22/9/2019) pagi. Aksi ini untuk menyikapi bencana kabut asap yang melanda sejumlah daerah di Indonesia.

Adapun spanduk yang dibentangkan memiliki dimensi, panjang 12 meter dan tinggi 6 meter berwarna kuning bertuliskan “Pak Jokowi, Tegakan Hukum untuk Cegah Karhutla”. Pembentangan dilakukan oleh tim pemanjat dari Greenpeace.

Pegiat Save Our Borneo Muhammad Habibi mengatakan, aksi ini merupakan bentuk keprihatinan terjadinya bencana kabut asap di sejumlah daerah di Indonesia. Lebih lagi, bencana yang disebabkan kebakaran hutan dan lahan, terjadi setiap tahun dan seperti tak mampu dicegah oleh negara.

“Pemerintah tidak fokus untuk mengatasi kebakaran hutan dan lahan. Padahal harusnya kebakaran hutan dan lahan adalah bencana yang bisa diprediksi karena terjadi hampir setiap tahun,” kata Habibi.

Ada sekitar 12 relawan Greenpeace yang melakukan aksi tersebut bersama pegiat SOB. Relawan Greenpeace sendiri berada di Palangka Raya memiliki tugas untuk ibut membantu upaya pemadaman kebakaran hutan dan lahan bersama SOB.

Sumber : borneo24.com/…/sob-dan-greenpeace-bentangkan-spanduk-jumbo-di-jembatan-kahayan

Sebarluaskan :

Recent Post
Donasi Save Our Borneo